BekasiKinian.com, Bekasi – Dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe D Jatisampurna, Kota Bekasi, dikabarkan meninggal dunia karena terpapar Virus Corona alias Covid-19.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, inisial dokter itu adalah VIV.
Dokter itu dikabarkan meninggal pada Senin 29 Maret 2020 setelah dirawat di RSUP Persahabatan.
Dokter VIV merupakan warga Jakarta Timur, yang bekerja di RSUD Tipe D Jatisampurna, Kota Bekasi.
Ketika ditanya kabar meninggalnya dokter RSUD Tipe D Jatisampurna, Waki Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengatakan pihaknya masih menunggu hasil dari Litbangkes Kementerian Kesehatan.
“Iya itu nunggu hasil Litbangkes Kemenkes,” ujar Tri saat ditemui di Pendopo Kantor Pemkot Bekasi, Rabu (1/4/2020).
Editor : Fahrul (kinian)





